Kamis, 28 April 2011

Galaxy Tab WiFi Resmi Diluncurkan

Galaxy Tab WiFi Resmi Diluncurkan 10 April di Amerika, 3.1 Juta Rupiah
Ditulis oleh Reno Weka pada 7 Apr 2011 (21 days ago)

Setelah sempat muncul di beberapa toko retail online dan mulai digosipkan dari September tahun lalu, kini Samsung telah mengkonfirmasi jadwal peluncuran resmi dari tablet Galaxy Tab versi WiFi. Tablet Android Froyo 7 inci tanpa dukungan 3G ini akan diluncurkan tanggal 10 April mendatang dengan banderol harga $349.99 (lebih murah 150 dolar) dari iPad 2 termurah.
Spesifikasi Samsung Galaxy Tab WiFi tidak berbeda dengan versi 3G nya, meliputi layar 7 inci beresolusi 1024x600, penyimpanan internal 32GB dengan tambahan slot microSD maksimal 32GB, kamera belakang, kamera depan, Android 2.2 Froyo dengan dukungan Flash 10.1.
Galaxy Tab WiFi hanya disediakan dengan versi cover belakang berwarna putih untuk saat ini. Dengan harga yang cukup bersaing dengan iPad 2 di Amerika, sepertinya tablet Android Samsung ini masih memiliki pasar yang kuat di arena persaingan tablet. Belum diketahui apakah Galaxy Tab WiFi juga akan dijual di Indonesia, bila dijual dengan harga yang sama maka hanya sekitar 3.1 juta rupiah.

Tidak ada komentar: